Mahasiswa Universitas Lancang Kuning Laksanakan Giat KBM Di Pelambaian
19 Februari 2020
SUKATWANTO
Dibaca 105 Kali
Perkumpulan mahasiswa Fakultas Hukum universitas lancang kuning melaksanakan giat karya bhakti masyarakat (KBM), pelaksanaan tersebut yang berlangsung tepatnya di Desa pelambaian Kecamatan Tepung Kabupaten kampar Riau, Sabtu (27/07/2019).
Kegiatan ini merupakan program KBM yang dilaksanakan oleh kelompok 16 yang terdiri dari 7 maha siswa reguler dan 15 mahasiswa non reguler, Dalam kegiatan itupun langsung dipimpin oleh Irfansyah, SH.MH sebagai dosen pembimbing lapangan (DPL ).
Dari hasil pantauan , pelaksanaan Kegiatan yang dilakukan oleh kelompok ini sangat membantu masyarakat setempat yang berada diwilyah Desa pelambaian lokasi KBM, Sasaran utama dari kegiatan yang dilakukan oleh sekumpulan mahasiswa yang ini adalah , menyalurkan ilmu hukum di sekolah yang terdiri dari tingkat “SMAN 3 tapung, SMPN 8 tapung dan SDN 017 tapung.
Kegiatan ini juga disambut baik oleh para siswa dan penuh antusias para guru serta wali murid yang berada di sekolah tersebut, bahkan mereka meminta agar program / kegiatan ini diperpanjang waktunya.
Selain dari menyambangi kesekolah , Selanjut nya kegiatan KBM yang dilakukan oleh sekumpulan mahasiswa ini, menggelar pelaksanaan berupa mengadakan penyuluhan bahwa betapa perlunya menjaga terhadap peduli tentang pememeliharaan kebersihan lingkungan, Dan tidak ketinggalan
Peserta KBM juga ikut turut serta membersihkan lingkungan tempat fasilitas umum yang berada diwilayah lingkungan Desa Tersebut seperti, Puskesmas, kantor desa, lapangan bola kaki dan lapangan voli.
Tidak berhenti sampai disini saja , Selanjutnya dari kelompok 16 ini juga mengikuti pengajian pada malam hari di masjid yang ada di desa pelambaian, bahkan tak ketinggalan peserta KBM laki – laki Turut ikut andil dalam kegiatan ronda di malam hari guna menjaga keamanan didesa pelambaian
Semua kegiatan ini telah dirancang baik oleh dosen pembimbing Irfansyah S.H. M.H.
beliau sangat berharap dari seluruh kegiatan KBM ini akan menambah Ilmu serta wawasan maha siswa fakultas hukum lancang kuning yang mengikutinya”,cetusnya disaat pelaksanaan berlangsung.
Bagikan artikel ini:
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin